PAW Aggota PPS Kelurahan Kartini
BINJAI, kota-binjai.kpu.go.id - Ketua KPU Kota Binjai Anton Indratno melaksanakan Penggantian Antar Waktu (PAW) anggota PPS Kelurahan Kartini, M. Rafly Naufal mengantikan Ira Arti di aula KPU Kota Binjai, Sabtu (6/7/2024).
Dalam arahannya Anton menyampaikan agar anggota PPS yang baru dapat langsung bersinergi dengan anggota PPS yang lain dalam pelaksanaan tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024.
Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua dan Anggota KPU Kota Binjai, Sekretaris KPU Kota BInjai, Lurah Kelurahan Kartini, PPK Kecamatan Binjai Kota dan PPS Kelurahan Kartini (Humas KPU Kota Binjai).
Bagikan:
Telah dilihat 432 kali