Umum

Perjanjian Kinerja KPU Kota Binjai Tahun 2022

KPU Kota Binjai melaksanakan penandatanganan Perjanjian Kinerja tahun 2022 di kantor KPU Kota Binjai (5/1/2022). Penandatanganan ini dilakukan oleh Ketua KPU Kota Binjai Zulfan Effendi, Sekretaris KPU Kota Binjai Syariful Azmi, Kasubbag Perencanaan Data Informasi Suwandi, Kasubbag Hukum SDM Fatimah, Kasubbag Teknis Parmas Fernando dan Kasubbag Keuangan Umum Logistik Maskansyah. Penandatanganan ini merupakan komitmen bersama untuk melaksanakan program kerja dan meningkatkan kinerja KPU Kota Binjai. Dalam Kata Sambutanya Zulfan menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran KPU Kota Binjai yang telah bekerja sama untuk mencapai hasil kinerja yang baik pada tahun 2021. Zulfan juga berharap semoga di tahun 2022 ini kita tetap solid, kompak, bekerja sama dan bersinerji untuk mencapai program kerja yang baik lagi di tahun 2022.

KPU BINJAI LAKUKAN SOSIALISASI APLIKASI SIDARLIH KEPADA PEMKO BINJAI

KPU Kota Binjai melaksanakan Sosialisasi Aplikasi Sidarlih (Sistem Informasi Daftar Pemilih) kepada Camat, Lurah dan operator kelurahan se-Kota Binjai di Aula Pemerintah Kota Binjai, Selasa (28/12/2021).  Aplikasi Sidarlih merupakan alat bantu pemutakhiran data pemilih berkelanjutan untuk Pemilu dan Pemilihan tahun 2024. KPU Kota Binjai mengenalkan Sidarlih kepada Camat, Lurah dan operator kelurahan se-Kota Binjai agar aplikasi ini lebih dekat kepada warga Kota Binjai. Sehingga warga dapat mengecek statusnya sebagai pemilih pada Pemilu dan Pemilihan tahun 2024 mendatang, melalui https://sidarlih-sumut.kpu.go.id/ Ketua Divisi Perencanaan Data dan Informasi Abdulah Arkam, meminta kepada seluruh kelurahan dapat bekerja sama dalam pemuktahiran data pemilih berkelanjutan, sehingga data pemilih untuk pemilu dan pemilihan tahun 2024 merupakan data yang benar-benar berkualitas. Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua, Anggota dan Sekretaris KPU Kota Binjai, Asisten III Pemerintah Kota Binjai Drs. Meidy Yusri dan Kabag Pemerintahan Adri Rivanto, SSTP, MH. #KPUMelayani #KPUKotaBinjai

Rapat Koordinasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) Periode November 2021

KPU Kota Binjai melaksanakan Rapat Koordinasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) periode November 2021, Senin (27/12/2021). Rakor ini dihadiri Kapolres Kota Binjai, Dandim 0203 Langkat-Binjai, Ketua Bawaslu Kota Binjai, dan Ketua Partai Politik se-Kota Binjai. turut juga hadir Komisioner KPU Kota Binjai, Sekretaris, Kasubbag dan admin Aplikasi Sistem Data Pemilih (Sidalih) KPU Kota Binjai. usai Rapat Pleno Daftar Pemilih Berkelanjutan KPU Kota Binjai, kita sosialisasi aplikasi alat bantu untuk proses pendaftaran pemilih di Sumatera Utara. Semoga aplikasi alat bantu ini semakin meningkatkan kualitas pendaftaran pemilih di Binjai dan Sumatera Utara. Silahkan klik https://www.youtube.com/watch?v=tqXFONK8VMM untuk mengetahui lebih detail aplikasi ini. Untuk masuk ke aplikasi, silahkan klik https://sidarlih-sumut.kpu.go.id/

Selamat Hari Ibu

Salah satu hasil dari Kongres Perempuan Indonesia III 22-27 Juli 1938 di Bandung yaitu memutuskan bahwa pada setiap tanggal 22 Desember akan diperingati sebagai Hari Ibu. Tanggal 22 Desember dipilih sebagai Hari Ibu Indonesia karena bertepatan dengan diselenggarakannya Kongres Perempuan I pada 22 Desember 1928 di Yogyakarta. Selamat Hari Ibu buat seluruh Ibu di Indonesia, tetaplah menjadi Ibu yang selalu menerbitkan karya terbaik bagi anak-anaknya dan bagi bangsa Indonesia.

Populer

Belum ada data.